Satlantas Polres Lombok Utara Bagikan Helm Gratis Saat Ops Keselamatan

    Satlantas Polres Lombok Utara Bagikan Helm Gratis Saat Ops Keselamatan

    Lombok Utara, NTB - Dalam upaya meningkatkan keselamatan berlalu lintas, Satuan Lalu Lintas Polres Lombok Utara telah mengadakan kegiatan pembagian helm dan jaket gratis kepada masyarakat. 

    Kegiatan ini merupakan bagian dari Operasi Keselamatan Rinjani 2024 yang berlangsung dari 4 hingga 17 Maret 2024.

    Sebanyak 15 helm dan 15 jaket telah dibagikan kepada pengendara yang melintas tanpa memandang status sosial dan ekonomi. Inisiatif ini diharapkan dapat mengurangi angka kecelakaan dan cedera kepala di kalangan pengguna sepeda motor.

    Kapolres Lombok Utara, AKBP Didik Putra Kuncoro, S.I.K, M.Si, melalui Kasat Lantas IPTU Bambang Tedy Supriyanto, SH, S.I.Kom, menekankan bahwa kegiatan ini mencerminkan komitmen kepolisian dalam menjaga keselamatan masyarakat. 

    “Kami tidak hanya menegakkan aturan, tetapi juga memberikan edukasi tentang pentingnya keselamatan berlalu lintas, ” ujar IPTU Bambang Tedy pada Jumat, 15 Maret 2024.

    Operasi ini bertujuan untuk menciptakan lingkungan lalu lintas yang aman dan nyaman serta menekan angka pelanggaran dan kecelakaan lalu lintas di Kabupaten Lombok Utara. 

     “Kami berharap kegiatan ini dapat menjadi momentum untuk meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya kepatuhan terhadap peraturan lalu lintas demi keselamatan bersama, ” Tutup IPTU Bambang Tedy.

    Kegiatan pembagian helm dan jaket gratis ini diharapkan dapat mendorong masyarakat untuk lebih tertib dalam berlalu lintas, dengan mengusung tema “Keselamatan berlalulintas guna terwujudnya Indonesia maju.(Adb)

    ntb
    Syafruddin Adi

    Syafruddin Adi

    Artikel Sebelumnya

    Pohon Tumbang Timpa Pengendara Motor, Polisi...

    Artikel Berikutnya

    Antisipasi Tindak Pidana, Sat Samapta Polres...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVny Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    BINUS Learning Community Palembang Mengadakan Kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat (PKM) dengan Tema "Cara Mudah Menentukan Harga Jual Produk yang Tepat!"
    Hendri Kampai: Merah Putih, Bukan Abu-Abu, Sekarang Saatnya Indonesia Berani Jadi Benar
    Kapolri Tekankan Peran Penting Pemuda Muhammadiyah Dalam Wujudkan Indonesia Emas 

    Ikuti Kami